Debit Online merupakan fitur dari Kartu Debit BCA Mastercard yang memberikan kemudahan pembayaran transaksi di berbagai situs, aplikasi atau layanan online
Nikmati juga kenyamanan untuk melakukan aktivasi fitur debit online dan atur transaksi melalui smartphone.
Kartu debit BCA atau kartu ATM BCA ternyata memiliki beberapa jenis kartu lho. Jenis yang beragam ini bisa kita jadikan pertimbangan saat akan buka rekening tabungan BCA. Tercatat ada tiga jenis kartu debit BCA atau kartu ATM BCA yang tersedia, yaitu Blue, Gold, dan Platinum.
Cara mendapatkan Kartu Debit BCA Mastercard
CS Digital
Manfaatkan CS Digital untuk penggantian kartu di kantor cabang BCA.
Video Banking
Kunjungi gerai myBCA Store untuk kemudahan penggantian kartu melalui fitur video banking.
(* sementara hanya melayani penggantian kartu jenis Gold)
Cabang BCA
Kunjungi kantor cabang BCA untuk melakukan pembukaan rekening atau untuk menukarkan kartu paspor BCA lama Anda.
Cara Menggunakan Debit BCA Online
Berikut ini cara menggunakan fitur debit online :
- Memiliki Kartu Debit BCA Mastercard
- Pengguna BCA Mobile yang telah aktif transaksi finansial
- Mengaktifkan “Transaksi Debit Online” di BCA Mobile pada menu “Akun Saya”
- Melakukan pengaturan nomor handphone di BCA mobile untuk menerima One Time Password (OTP) yang digunakan pada saat bertransaksi.
Fitur debit BCA Di seluruh e-commerce, toko online, dan layanan online yang menerima pembayaran dengan kartu Mastercard.
Cara Bertransaksi Menggunakan fitur debit online BCA
Untuk menggunakan fitur debit online, silahkan pilih metode pembayaran menggunakan Kartu Debit / Debit Online / Berlogo Mastercard lalu ikuti langkah berikut:
- Masukkan No. Kartu Debit BCA Mastercard, masa berlaku kartu dan 3 angka CVC di belakang kartu
- BCA akan mengirimkan kode One Time Password (OTP) melalui SMS ke no. handphone pemengang kartu yang terdaftar
- Masukkan kode OTP pada layar konfirmasi
- Pemegang kartu akan menerima konfirmasi transaksi selesai dan berhasil.
Bagi yang sudah menjadi nasabah BCA dan memiliki Debit BCA Mastercard, dapat dengan mudah mengaktifkan fitur tersebut. Berikut cara aktivasinya.
1. Pastikan kamu sudah menggunakan aplikasi BCA mobile versi terbaru
2. Masuk ke BCA mobile kemudian pilih menu ‘Akun Saya’
3. Pilih menu ‘Kontrol’
4. Aktifkan tombol transaksi ‘Debit Online‘ dengan menggesernya lalu klik OK
5. Pilih nomor handphone untuk menerima kode OTP kemudian klik Daftar
*Jika fitur Debit Online tidak digunakan, bisa juga di non-aktifkan kembali
Selain untuk melakukan aktivasi Debit Online, menu ‘Akun Saya’ di BCA mobile juga bisa digunakan untuk mengontrol Debit BCA Mastercard, seperti melakukan blokir kartu. Ada juga pilihan untuk mengatur limit kartu, sehingga pengeluaran di setiap transaksi dapat diatur sendiri.
Kenapa kartu debit BCA tidak bisa digunakan Online?
Kartu debit yang belum diaktifkan Debit Online BCA tentu tidak akan bisa digunakan untuk pembayaran transaksi online. Aktivasi Debit Online BCA tidak dikenakan biaya hanya saja nasabah perlu memastikan nomor telepon yang didaftarkan sebagai penerima kode OTP memiliki pulsa dan berada dalam masa aktif.
Apakah Debit Online BCA bisa untuk kredit?
Meskipun saat ini kartu debit BCA bisa dipakai untuk pembayaran online, namun tentu saja berbeda dengan kartu kredit yang mana bisa pilih pakai sistem cicilan, sedangkan untuk kartu debit tidak bisa karena pembayaran tagihannya harus full dengan cara memotong langsung dari saldo tabungan BCA yang kita miliki.
Biasanya berupa 3 digit angka di belakang kartu untuk jenis Kartu Kredit BCA Card, VISA, Mastercard, dan JCB. Khusus untuk Kartu Kredit Amex, CVV/CVC berupa 4 digit angka dan terletak di bagian depan kartu.
Apa Fungsi Kartu Debit BCA?
Kartu debit dapat digunakan untuk mengoperasikan mesin ATM dengan berbagai keperluan. Seperti untuk mengecek saldo, mutasi rekening, transfer, dan melakukan pembayaran-pembayaran lainnya. … Ada 3 macam jenis Kartu Debit BCA atau Paspor BCA yaitu Kartu Debit Silver, Gold, dan Platinum.